Redaksi
Jumat, 8/12/2022 09:35:00 AM WIB
EkbisHeadline

Peduli Korban Kebakaran di Cimara Disdikbud Kuningan Gelar Touring dan Berbagi

Advertisment

KUNINGAN (BK),-


Adanya musibah kebakaran yang terjadi di Desa Cimara Kecamatan Cibeureum Kuningan pada Minggu (7/8) kemarin yang menghanguskan rumah milik keluarga pasangan Sunedi (65) dan Kastirah (60) sebagaimana keluarga tersebut mengalami kerugian dan hanya menyisakan pakaian yang menempel dibadan saja. Adanya kejadian tersebut nyatanya membuat keluarga besar Disdikbud Kuningan terketuk untuk menggelar kegiatan peduli keluarga korban kebakaran Cimara.

Kegiatan peduli Disdikbud Kuningan yang dikemas dengan Touring Peduli Berbagi tersebut diikuti oleh para pejabat Disdikbud dan keluarga besar lainnya termasuk MKKS.

Dikatakan Kepala Dinas Pendidikan Kuningan Drs. H. Uca Somantri, M.Si saat dikonfirmasi disela-sela keberangkatannya, dirinya mengungkapkan, ini dalam rangka peduli terhadap korban kebakaran yang terjadi beberapa waktu lalu di wilayah Kecamatan Cibereum tepatnya di desa Cimara.

Kita selaku Dinas Pendidikan Kabupaten Kuningan sifatnya hanya ingin berbagi sedikit kepada keluarga yang terkena musibah, dan kepedulian kita untuk melakukan ini alhamdulilah disambut baik oleh jajaran keluarga besar Disdikbud sehingga kita hari ini melaksanakan touring ke Cimara, ucap Uca

"Tidak banyak yang ingin kita berikan ini hanya ingin berbagi saja, dan kebetulan dari keluarga korban kebakaran tersebut ada anak yang masih sekolah", ujarnya, Jumat (12/8/2022)

Ditempat yang sama dikatakan ketua MKKS SMP Kab. Kuningan H. Supriyadi, menambahkan, hari ini kita mengadakan Touring dan Baksos ke Cimara yang mana kita akan mengunjungi keluarga orang tua siswa yang terkena musibah korban kebakaran. Saya selaku MKKS SMP Kab.Kuningan mewakili rekan-rekan ikut dalam kegiatan hari ini bersama keluarga besar Dinas Pendidikan Kabupaten Kuningan.

"Jadi kegiatan touring ini adalah peduli untuk berbagi kepada keluarga korban kebakaran", kata Supriyadi

Mudah-mudahan kegiatan hari ini lancar dan tidak ada kendala di lapangan karena semua yang ikut touring ini mengendarai kendaraan roda dua secara masing-masing. Pungkasnya (Iwan/BK)