Redaksi
Selasa, 5/23/2023 04:31:00 PM WIB
EkbisHeadline

BLT BDHCHT Bagi Petani-Buruh Tani dan Pengrajin Tembakau Di Kuningan Disosialisasikan, Serap Anggaran Rp1,6 Milyar

Advertisment

KUNINGAN, (BK).-


Sebagai informasi dan bentuk transparansi mengenai BLT DBHCHT yang akan di salurkan langsung kepada 420 petani tembakau, buruh tani tembakau dan pengrajin tembakau yang ada di wilayah Kabupaten Kuningan, Pemerintah Kabupaten Kuningan melalui Dinas Sosial Kuningan menggelar Sosialisasi Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) tahun 2023, di Aula gedung serbaguna Desa Karanganyar Kecamatan Darma Kab.Kuningan

Hadir dalam acara tersebut, Bupati Kuningan, H Acep Purnama, Kepala Dinas Sosial Dr Deni Hamdani, Kepala Bidang (Kabid) Linjamsos, Diki Muspala Sidik, Kabag Perekonomian Setda Kuningan, Pimpinan Bank BJB Cabang Kuningan, Para Camat wilayah pertanian tembakau, pihak Kejaksaan Kuningan, APTI Kab.Kuningan, Para Petani Tembakau, Buruh Tani Tembakau dan Pengrajin Tembakau Kabupaten Kuningan.

Dikatakan Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kuningan, Dr Deni Hamdani, Sosialisasi ini bertujuan sebagai publikasi bahwa penyaluran BLT DBHCHT ini berlangsung transparan sebab disalurkan secara tunai melalui Bank BJB Cabang Kuningan dan tepat sasaran karena data penerima manfaat telah tertuang dalam Keputusan Bupati Kuningan nomor :460/KPTS.362-Dinsos/2023 sebagaimana tentang Data penerima manfaat BLT DBHCHT bagi petani, butuh tani dan pengrajin tembakau di Kabupaten Kuningan tahun 2023.

"Untuk pagu anggaran BLT DBHTCHT yang melalui Dinas Sosial Kuningan total anggarannya Rp1,6 Milyar yang mana anggaran bantuan tersebut akan disalurkan langsung kepada Kelompok Penerima Manfaat sebagai mana para petani tembakau, buruh tani tembakau dan pengrajin tembakau di Kabupaten Kuningan tahun 2023". Ucap Deni Hamdani kepada Bokorkuningan.com, Selasa (23/5/2023)


Lanjutnya, dengan adanya Bantuan Langsung Tunai (BLT) DBHTCHT ini, diharapkan kita bagaimana bisa meningkatkan kesejahteraan kepada para petani, butuh dan pengrajin tembakau. Dan para petani pun bisa mengoptimalkan kembali potensi-potensi yang bisa dimanpaatkan sehingga bisa memperluas lagi potensi-potensi yang ada, karena di Kuningan sendiri dulu mempunyai sejarah bahwa tembakau Kuningan adalah tembakau terbaik.

"Jadi sebagaimana harapan saya adalah sama dengan apa yang disampaikan pak Bupati juga, bahwa Pemerintah secara umum bagaimana tingkat ekonomi petani meningkat, karena sekarang udah jaman kolaborasi, kita jangan mati gaya harus keluar dari gaya mati menjadi gaya hidup", tukasnya

Ditambahkan Kepala Bidang (Kabid) Linjamsos, Diki Muspala Sidik, "untuk penyalurannya BLT DBHTCHT ini disalurkan langsung kepada KPM berupa uang tunai dan masuk ke rekening masing-masing penerima manfaat, dengan kisaran mencapai Rp. 4 Juta per KPM, yang mana nanti ada jadwal dalam pembagiannya di kantor Bank BJB masing-masing wilayah", ujarnya


Dan BLT DBHCHT Tahun 2023 khusus di peruntukan bagi 420 Petani Tembakau, buruh tani tembakau dan pengrajin tembakau yang tersebar di 5 Kecamatan dan 9 Desa di wilayah Kabupaten Kuningan. Untuk segi penyaluran anggaran tersebut sesuai aturan yang ada itu dilakukan sesuai termin sehingga ada tahapan dalam pencairan anggaran tersebut.

"Kita lakukan secara transparan dan dipastikan tidak ada pemotongan seribu rupiah pun. Dan sebelumnya saya sudah mewanti-wanti kepada rekan-rekan tim pelaksana kegiatan jangan sampai ada hal-hal seperti demikian, bahkan kalaupun nanti ada misalkan, ayo kita kelapangan bareng dan bila perlu kita tinjau langsung", imbuhnya (Iwan/BK)