Redaksi
Senin, 7/17/2023 07:08:00 PM WIB
EkbisHeadline

Kegiatan Donor Darah Isi Rangkaian HUT Yon Arhanud ke-57

Advertisment

CIREBON (BK),- 

Prajurit Yon Arhanud 14 (Batalyon Artileri Pertahanan Udara Arhanud) /PWY (Pratiti Wira Yudha) dan anggota Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLII Yon Arhanud-14 PD III/Siliwangi mengikuti kegiatan bhakti sosial (Baksos) donor darah bertempat di Aula Garasi Alutsista Markas Yon Arhanud-14/PWY, Jl. Pilang Raya, Kota Cirebon, Senin (17/7/23).

Kegiatan donor darah dibuka langsung Komandan Yon Arhanud-14/PWY, Mayor Arh Yanuar Yudistira , ST., dan diikuti perwakilan dari Polres Cirebon Kota, Polresta Cirebon, Kodim Kota / Kabupaten Cirebon, Yon C Sat Brimob Polda Jabar, perwakilan perusahaan swasta, dan tamu undangan lainnya.

Dikatakan Danyon Arhanud 14/PWY, kegiatan donor darah tersebut selain merupakan salah satu dari rangkaian HUT Yon Arhanud-14/PWY ke-57 juga sebagai wujud kepedulian kesehatan di Kota Cirebon dan sekitarnya.

“Secara rutin kami menggelar kegiatan ini dalam rangkaian HUT Yon Arhanud-14/PWY ke-56 dan dalam pelaksanaannya bekerjasama dengan PMI Kota Cirebon,” jelas Mayor Arh Yanuar Yudistira usai mendonorkan darahnya.

Lebih lanjut dikatakan, kegiatan donor darah merupakan bentuk kemanusiaan, kepedulian dan bentuk kehadiran TNI di tengah masyarakat akan kebutuhan ketersediaan darah.

“Khususnya untuk memenuhi ketersediaan kebutuhan darah di PMI kota Cirebon dan Kabupaten Cirebon,” ungkapnya.

Ketersediaan darah bagi yang membutuhkan, menurutnya, hanya dapat dipenuhi dengan kehadiran para pahlawan kemanusiaan.

“Tidak saja menyemarakkan HUT Yon Arhanud, tapi kami bersama para prajurit hari ini juga menyumbangkan darahnya bagi kepentingan kemanusiaan, ” tandasnya.

Mayor Arh Yanuar menambahkan, Setetes darah sangat berarti bagi nyawa sesama. Maka dari itu, kegiatan tersebut diharapkan dapat dirasakan manfaatnya.

Selain itu, untuk lebih mendekatkan diri dan mengenalkan dengan masyarakat, dalam kesempatan yang sama, pihaknya juga menggelar pameran Alutsista modern yang dimiliki Yon Arhanud 14/PWY.

“Kami harapkan kegiatan donor darah ini dapat terkumpul 300 labu kemudian, dari berbagai jenis golongan darah tersebut akan kami sumbangkan, semoga dapat menolong sesama kita yang membutuhkan khususnya di wilayah Cirebon,” tuturnya.

Pada momentum tersebut, Danyon Arhanud memaparkan, Yon Arhanud 14/PWY telah berkiprah di Kota Cirebon selama 57 tahun, pihaknya berharap kehadiran Yon Arhanud dapat membawa berkah dan Rahmat.

"Kami juga berharap bisa lebih bersinergi dengan seluruh unsur yang ada di wilayah Cirebon dan sekitarnya," pungkasnya. (Cepi/BK)