Redaksi
Senin, 5/27/2024 10:44:00 AM WIB
HeadlinePendidikan

Dipersiapkan dengan Matang, MTs Al-Kautsar Bayuning Kuningan Laksanakan PAT Tahun 2024

Advertisment

KUNINGAN,(BK),-


Madrasah Tsanawiyah (MTs) Al-Kautsar Bayuning Kuningan menggelar Penilaian Akhir Tahun (PAT) pada tahun 2024. Kepala Madrasah MTs Al-Kautsar, Feri Firmansyah, S.Pd.I, menjelaskan bahwa PAT tersebut telah disiapkan secara matang untuk memastikan setiap langkah dalam PAT berjalan sesuai dengan standar yang ditetapkan oleh Kementerian Agama RI. Senin pagi (27/05/24)

"PAT ini mencakup penyiapan bahan ujian, pelaksanaan, pemeriksaan hasil, dan pelaporan," ungkap Feri Firmansyah kepada media online Bokor Kuningan saat ditemui di ruang kerjanya.

Untuk mendukung kelancaran PAT, berbagai dokumen administrasi juga telah disiapkan oleh madrasah. Dokumen-dokumen tersebut meliputi berita acara, daftar hadir peserta dan pengawas, denah tempat duduk, serta kartu peserta ujian.

"Dokumen-dokumen ini penting untuk memastikan transparansi dan akuntabilitas selama pelaksanaan ujian," tambah Feri Firmansyah.


Hasil PAT nantinya akan dianalisis untuk menentukan tingkat ketercapaian Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar (SKKD) siswa. Analisis ini juga akan digunakan untuk memberikan masukan yang berharga bagi peningkatan mutu pendidikan di madrasah.

"Dengan persiapan yang matang dan pelaksanaan yang sesuai dengan prosedur, diharapkan PAT di MTs tahun 2024 dapat berjalan lancar dan memberikan gambaran yang akurat tentang capaian belajar siswa," harap Feri Firmansyah.

Dengan demikian, MTs Al-Kautsar Bayuning Kuningan optimis bahwa pelaksanaan PAT tahun ini akan membawa hasil yang maksimal dan bermanfaat bagi perkembangan pendidikan siswa. (Apip/ BK)