Redaksi
Rabu, 7/24/2024 09:43:00 AM WIB
BirokrasiHeadline

Desa Kaduela Masuk 50 Besar ADWI 2024: Menteri Sandiaga Uno Kunjungi Talaga Biru Cicerem

Advertisment

KUNINGAN, (BK),-


Desa Kaduela di Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, berhasil masuk dalam 50 besar desa wisata terbaik di Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024 tingkat Nasional. Desa ini berhasil menembus ketatnya persaingan yang melibatkan 6.200 peserta. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, hadir langsung untuk menilai potensi desa wisata ini pada Selasa malam (23/07/2024).

Iim Ibrahim, Direktur BUMDES Arya Kemuning, menyatakan bahwa anugerah ini dinilai dari berbagai aspek seperti seni, budaya, dan kuliner khas desa.

"Alhamdulillah, desa kami juga telah dikunjungi oleh tim penilai dari Kemenparekraf. Kami berharap bisa meraih penghargaan ini di Jakarta nanti," ujar Iim.

Ia menambahkan bahwa BUMDES terus berinovasi, salah satunya dengan memproduksi gemblong dan keripik berbahan dasar biji durian. "Inovasi ini kami harap bisa membawa desa kami ke tingkat yang lebih tinggi," tambahnya.

Acara kunjungan dan peresmian yang berlangsung di Aula Wisata Talaga Biru Cicerem ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Kepala DPMD Provinsi Jawa Barat Dr. Ir. Dicky Saromi, M.Sc, Staf Khusus Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Brigjen TNI Ario Prawisiso, Ketua Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur Kemenparekraf RI Haryono, M.Si, dan PJ. Bupati Kuningan Dr. H.R IIP Hidajat, M.Pd. Hadir pula Kajari, Kapolres, Dandim 0615, Kadis DPMD, Kadisporapar, serta tokoh masyarakat.


Acara ini juga dihadiri oleh camat Forkopimcam, kepala desa, peserta UMKM, dan masyarakat setempat. Peresmian Desa Wisata Kaduela dengan Wisata Talaga Biru Cicerem bertujuan untuk mengenalkan dan memanfaatkan potensi wisata desa, serta mendorong penguatan ekonomi masyarakat sekitar.

"Talaga Biru Cicerem diharapkan menjadi destinasi wisata religi yang menarik dan memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat," tutup Iim Ibrahim.

Pada kesempatan tersebut, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, juga menanam pohon durian di lokasi Pendopo BUMDES Arya Kemuning dan mencicipi gemblong biji durian, menunjukkan dukungannya terhadap inovasi desa ini.

"Desa Kaduela memiliki potensi besar yang perlu terus dikembangkan. Semoga penghargaan ini bisa menjadi motivasi untuk lebih baik lagi," kata Sandiaga Uno dalam sambutannya. (Apip/ BK)