Minggu, 11/03/2024 08:35:00 AM WIB
BirokrasiHeadline

Debat Publik Calon Bupati-Wakil Bupati Kuningan, Polres Kuningan Kerahkan 300 Personel untuk Jaga Keamanan

Advertisment


KUNINGAN, (BK).- 

Debat publik calon Bupati dan Wakil Bupati Kuningan periode 2024-2029 digelar pada Minggu, 3 November 2024, bertempat di Hotel Horison Tirta Sanita. Acara ini dihadiri langsung oleh para calon beserta tim pemenangan, sementara masyarakat juga bisa menyaksikan secara daring melalui kanal YouTube resmi KPU Kuningan.

Kapolres Kuningan, AKBP Willy Andrian, menyampaikan bahwa untuk menjaga keamanan selama debat berlangsung, Polres Kuningan menyiagakan sekitar 300 personel kepolisian.

“Kami sudah siapkan sekitar 300 anggota kepolisian untuk menjaga keamanan debat ini,” ujarnya.

Menurut AKBP Willy, Polres Kuningan juga bekerja sama dengan Kodim 0615/Kuningan dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kuningan demi memastikan keamanan selama acara.

"Selain dari kepolisian, kami dibantu juga oleh anggota Kodim dan Satpol PP untuk mengamankan debat publik ini," katanya.

Sebagai langkah persiapan, Polres Kuningan telah menggelar rapat koordinasi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), serta pihak-pihak terkait. Rapat ini bertujuan untuk menyamakan persepsi mengenai keamanan dan kenyamanan selama berlangsungnya debat.

AKBP Willy menambahkan bahwa sesuai aturan yang ditetapkan oleh KPU, jumlah pendukung yang diizinkan hadir langsung di lokasi debat sudah dibatasi.

"Kami berharap jumlah tim pemenangan dan pendukung yang hadir langsung di Hotel Horison Tirta Sanita sesuai dengan ketentuan KPU," ujarnya.

Ia mengimbau agar para pendukung lain yang tidak bisa hadir langsung dapat menyaksikan debat melalui siaran streaming di YouTube atau siaran radio yang sudah disediakan

“Harapan kami, semua aturan dan ketentuan dalam debat publik ini dapat dipatuhi oleh tim pemenangan masing-masing calon,” imbuh AKBP Willy.

Dengan persiapan dan pengamanan ketat ini, pihak kepolisian berharap debat publik dapat berjalan lancar, tertib, dan aman, sehingga masyarakat Kuningan dapat memperoleh informasi yang lengkap mengenai visi dan misi para calon pemimpin mereka. (Apip/ BK)