Redaksi
Jumat, 11/15/2024 09:34:00 AM WIB
Giat MasyarakatHeadline

Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2024 dan HUT PGRI Ke-79 Cabang Kecamatan Kadugede Dimeriahkan Berbagai Kegiatan dan Olah Raga Tradisional

Advertisment

KUNINGAN, (BK).-

Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2024 dan Hari Ulang Tahun (HUT) PGRI ke-79 Cabang Kecamatan Kadugede Dimeriahkan dengan berbagai kegiatan serta olah raga tradisional seperti “Batek Kere” (tarik tambang) berlangsung di Lapangan SMA Negeri 1 Kadugede, Kamis (14/11/2024).

Sebagai penyelenggaran, PGRI Cabang Kadugede melaksanakan rangkaian kegiatan yang telah disepakati bersama antara lain, sejak tanggal Tanggal 11 sampai dengan 14 Nopember 2024 melaksanakan lomba olahraga tradisional dan bola voli. Tanggal 16 Nopember 2024 menggelar gebyar senam masal PGRI dan Jalan Santai bertempat di SMAN 1 Kadugede dan dilanjutkan dengan acara hiburan. Sedangkan puncak acara, tangal 3 Desember 2024 melaksanakan kegiatan upacara Peringatan Hari Guru Nasional dan Hari Ulang Tahun PGRI yang ke 79 start dan finish bertempat di SMAN 1 Kadugede.

“Peringatan hari guru dan HUT PGRI tahun ini, juga memberikan kenang-kenangan pada anggota PGRI yang memasuki batas usia pensiun tahun 2024 sebanyak kurang lebih 80 orang. Kegiatan tersebut biasa dilaksanakan setiap, termasuk tahun ini,” kata ketua Cabang PGRI Kecamatan Kadugede, H Iing Solihin SPd, didampingi Ketua Panitia Penyelenggara HUT PGRI ke-79 dan Hari Guru Nasional, Kamus Hidayat MPd.


Ditambahkan H Iing, adapun tema kegiatan Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2024 dan Hari Ulang Tahun PGRI yang Ke-79 adalah ”Guru Bermutu Indonesia Maju”. Untuk itu melalui event khusus, yang bertepatan dengan hari guru nasional tahun 2024 dan hari ulang tahun PGRI yang ke 79, seluruh anggota berusaha untuk meningkatkan kinerja dan kreativitas dengan cara menggelar berbagai kegiatan lomba. Sekaligus bertujuan untuk menumbuhkembangkan rasa memiliki, rasa persatuan dan rasa ingin memberikan sumbangsih yang terbaik demi kemajuan organisasi PGRI pada setiap anggota.

Berkaitan dengan hal itu, Ketua Panitia Penyelenggara HUT PGRI ke-79 dan Hari Guru Nasional 2024, Kamus Hidayat MPd, mengemukakan, kegiatan lomba cabang olah raga yang digelar terdiri dari; Volley Ball (Putra/putri) bertempat di MTs N Kadugede, Olah Raga Tradisional, lomba bakiak putra/putri, tempat di SMAN 1 Kadugede, dan Olah Raga Egrang putra di SMAN 1 Kadugede. Selain itu, Olah Raga Tarik Tambang (Batek kere) Putra/Putri berlangsung di lapangan upacara SMAN 1 Kadugede, Gebyar Masal Senam PGRI dan Jalan Santai tanggal 16 Nopember 2024 bertempat di halaman SMAN 1 Kadugede. Sedangkan pelaksanaan upacara HGN Tahun 2024 dan HUT PGRI yang ke-79, Selasa 03 Desember 2024 bertempat di SMA Negeri 1 Kadugede.


Perse kegiatan adalah pendidik dan tenaga kependidikan yang berada di Wilayah Kecamatan Kadugede Kabupaten Kuningan. Yakni; ranting Kadugede, Babatan, Bayuning, SMPN 1 Kadugede, SMPN 2 Kadugede, MTsN Kadugede, SMAN 1 Kadugede, MA Ma’arif Kadugede dan Ranting SMK Taruna Bhakti Kadugede. Terselenggaranya kegiatan olahraga tersebut, dalam rangka memasyarakatkan olah raga diantara keluarga besar PGRI sebab pada badan yang sehat melalui olahraga akan menjadi jiwa yang kuat bagi para guru yang hebat dan bermartabat sebagaimana tertulis dalam tema “Guru Bermutu Indonesia Maju”

“Tujuan terselenggaranya kegiatan dimaksud adalah untuk memupuk rasa persatuan dan kesatuan, sekaligus menumbuhkembangkan rasa memiliki terhadap organisasi profesi dikalangan para pendidik dan tenaga Kependidikan. Termasuk peserta didik maupun pihak/instansi terkait lainnya. Sehingga dapat menimbulkan kinerja yang lebih kondusif dan harmonis dalam menghadapi tantangan zaman yang semakin mengglobal,” pungkas Kamus. (HEM/BK).