Senin, 1/06/2025 09:14:00 AM WIB
BirokrasiHeadline

Setelah Libur Panjang Seluruh Siswa SMA Di Kuningan Jadikan Momen Dengan Penuh Harapan Disertai Semangatr Baru

Advertisment

 

Pemuka adat Kuningan menyampaikan sambutan dalam acara pelestarian budaya lokal, menekankan pentingnya menjaga tradisi di tengah arus modernisasi.

KUNINGAN, (BK).-


Setelah memasuki libur panjang selama kurang lebih dua pekan, seluruh siswa SMA Negeri maupun Swasta yang ada di Kabupaten Kuningan hendakanya bisa menjadi momen dengan penuh harapan disertai semangat baru.

Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMA Kabupaten Kuningan, H Tri Suknaedi, MPd, Minggu (5/1/2025), mengemukakan, seluruh siswa memasuki tahun 2025 hedaknya disertai semangat belajar yang baru, Harapan utama adalah agar siswa dapat kembali dengan semangat belajar yang tinggi. Liburan sering kali memberikan kesempatan untuk beristirahat dan mengisi ulang energi, sehingga siswa diharapkan dapat memanfaatkan momentum ini untuk lebih fokus dan berprestasi di semester yang baru.

“Kembali ke sekolah merupakan kesempatan bagi siswa untuk belajar tentang kemandirian dan tanggung jawab. Harapan ini mencakup kemampuan siswa untuk mengatur waktu belajar dan beradaptasi dengan rutinitas sekolah yang baru,” tutur H Tri.
Diharapkan dia, adalah agar siswa dapat kembali menjalin hubungan sosial yang baik dengan teman-teman dan guru. Interaksi sosial di sekolah sangat penting untuk perkembangan emosional dan sosial bagi para siswa. Setiap semester baru membawa pengalaman dan pelajaran baru bagi seluruh peserta didik. Harapan ini mencakup keinginan untuk mengeksplorasi hal-hal baru, baik dalam akademik maupun kegiatan ekstrakurikuler atau non kademik.

“Tidak kalah penting, harapan berikutnya, agar siswa mendapatkan dukungan penuh dari orang tua dan guru itu sangat penting. Dukungan ini dapat membantu siswa merasa lebih percaya diri dan termotivasi untuk mencapai tujuan mereka ke arah yang lebih positif,” papar H Tri.

Hal senada disampaikan Sekretaris MKKS SMA Kab. Kuningan, yang juga Kepala SMA Negeri 1 Luragung, mengemukakan, H Suleha M.MPd. Ia mengemukakan, dengan harapan-harapan baru tersebut siswa dapat kembali ke sekolah dengan semangat yang positif dan siap menghadapi tantangan baru. Liburan telah usai, saatnya kembali untuk belajar, dengan penuh semangat baru untuk menyongsong dan meraih masa depan yang sukses.

Seorang tokoh adat Kuningan memberikan paparan mengenai nilai-nilai budaya yang harus dilestarikan kepada masyarakat yang hadir.

“Jadikan pengalaman belajar tahun 2024 untuk perbaikan dan sebagai bahan evaluasi upaya peningkatan prestasi ditahun 2025,” ujar H Suleha.

Sementara pengurus harian MKKS SMA Kab. Kuningan, yang juga Kepala SMA Negeri 3 Kuningan, H Moch Chaeri MPd.I, menerangkan, memiliki semangat yang positif sangat diperlukan dalam menyambut semester genap. Dengan harapan disertai motivasi yang tinggi, semua pihak dapat berkontribusi dalam mencapai tujuan pendidikan dan pembangunan sebagaimana telah ditetapkan, khususnya di SMA Negeri 3 Kuningan.

“Dengan penuh harapan dan semangat positif, kami merasa penting untuk memulai tahun baru in i dengan pebuh optimisme dan semangat baru di tahun 2025. Maka sangatlah penting dalam memasuki tahun 2025 ini untuk mencapai keberhasilan serta kemajuan bagi kita semua, khususnya bagi seluruh warga SMA Negeri 3 Kuningan,” pungkas H Moch Chaeri. (HEM/BK)