Advertisment
KUNINGAN, (BK)
Memantau kondisi Pasar Baru Kuningan saat ini H-3 jelang lebaran, penjualan daging mengalami kenaikan hingga 200 kg setiap harinya. Meski harga daging mulai tinggi di H-7 lebaran dengan kisaran Rp150 ribu per kilonya, namun tak menyulutkan masyarakat untuk membeli daging disini.
"Alhamdulillah penjualan jelang Lebaran penjualan mulai meningkat, sebenarnya dari awal Ramadhan sudah terlihat, namun jelang Lebaran ini khususnya sekarang di H-3 sangat terlihat peningkatannya. Untuk harga sekarang diangka Rp150 ribu per kilo," kata Pedagang Daging Sapi Pasar Baru Kuningan, Indra saat ditemui Jumat, 28 Maret 2025.
Indra mengatakan, daging sapi lokal masih menjadi buruan masyarakat saat ini. Biasanya masyarakat membeli kebutuhan daging lokal karena masih terjangkau dan dagingnya pun segar. Ia berharap jelang Lebaran, kebutuhan stok daging tetap aman dan penjualannya bisa mencapai target yang diinginkan.
Sementara itu, masyarakat tetap berburu daging sapi meski harganya meningkat. Hal itu dikarenakan daging sapi menjadi kebutuhan utama masyarakat saat momen Lebaran.
“Saya memang sering beli daging sapi di lapak H Didi Supardi Pasar Baru Kuningan, karena sudah menjadi langganan sejak dulu. Selain itu dagingnya juga masih segar. Ini saya beli daging sapi untuk nanti dimasak, rencananya mau bikin rendang buat sajian nanti pas Hari Raya Idulfitri,” ucap Ibu Heni saat ditanyai bokorkuningan.com
Sementara pembeli lainnya, Bapak Atim (56), mengaku tak mampu membeli banyak daging sapi buat nanti di olah untuk santap sahur, saya cuman beli sekilo, "Alhamdulillah, sekarang sudah kebeli dagingnya, untuk harga daging barusan saya beli di harga Rp150 ribu per kilo pak harganya, mudah-mudahan beberapa hari kedepan tidak ada kenaikan harga lagi", tutup Atim (WN/BK)