Advertisment
Kegiatan Musyawarah Daerah (Musda) ke-X Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten dilanjutkan dengan peresmian gedung baru MUI dijadualkan 19 April 2025 M/20 Syawal 1446 H berlangsung di IKN (Intansi Kuningan Ngariung) Komplek Kuningan Islamic Centre (KIC) Jl Ir Soekarno, Sabtu (18/4/2025).
Dikabarkan, dalam kegiatan tersebut ada tiga momen penting yang cukup bersejarah yakni; selain pelaksanaan Musda MUI ke-X bertempat di Gedung Setda Kuningan dan peresmian Gedung MUI di Komplek KIC, peserta Musda ke-X MUI memberikan dukungan terhadap gagasan Bupati Kuningan, H Dian Rachmat Yanuar yang memberikan nama Jalan Lingkar Timur dengan nama Jl Eyang Hasan Maulani, salah seorang tokoh atau pahlawan nasional asal Desa Lengkong Kab. Kuningan yang gugur di medan juang.
Acara berikutnya, laporan panitia Musda disampaikan Sekretaris Dr HM Nurdin MPd dilanjutkan dengan sambutan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemanag) Kab. Kuningan, sambutan Ketua MUI Provisni Jabar yang akan disampaikan oleh Prof. Dr KH Rachmat Syafei Lc, MA. Berikutnya amanat Bupati H Dian Rachmat Yanuar yang dilanjutkan dengan peresmian serta penandatanganan prasasti gedung kantor baru MUI Kuningan.
“Memasuki acara sidang pleno terbagi dalam Sidang Pleno I, II, III hingga Sidang Pleno IV. Dalam Sidang Pleno I melakukan pengesahan jadual acara, pengesahan tata tertib dan menunjuk pimpinan Musda. Sidang Pleno II pengarahan MUI Provinsi Jabar, laporan kegiatan MUI Kab. Kuningan periode 2020-2025. Termasuk didalamnya meliputi tanggapan peserta, penjelasan MUI Kabupaten dan pernyataan demisioner kepengurusa,” tutur Sekretaris MUI Kab. Kuningan, HM Nurdin.
Ditambahkannya, Sidang Pleno III dan IV pembentukan komisi, pembentukan formatur, laporan komisi, laporan formatur, dan penyampaian sambutan Ketua MUI Kab. Kuningan terpilih periode 2025-2030. “Semoga kegiatan yang kita jadualkan hari ini, dari mulai perencaan hingga pelaksanaan Musda ke-X dapat berjalan dengan lancar serta melahirkan kepengurusan baru upaya memberikan pelayanan pada masyarakat sebagaimana tugas MUI antara lain sebagai hodimul ummah,” pungkas HM Nurdin. (HEM/BK)