Senin, 4/28/2025 07:48:00 AM WIB
Birokrasi.HeadlinePendidikan

Unisa dan Unipak Bogor Tandatangani Kerjasama Penyelenggaraan Tridarma Perguruan Tinggi

Advertisment




KUNINGAN, (BK).-

Universitas Islam Al-Ihyan (Unisa) Kuningan menandatangani kerjasama dengan Universitas Pakuan (Unipak) Bagor dalam rangka penyelenggaraan Tridarma Perguruan Tinggi, berlangsung di Aula Kampus Unisa, Sabtu (26/4/2025).

Rektor Universitas Islam Al-Ihya Kuningan, Nurul Iman Hima Amrullah SAg, MSi, dan Universitas Pakuan Bogor berkenan menandatangani kesepahaman bersama atau Memorandum of Understanding (MoU) tentang penyelenggaraan Tridarma Perguruan Tinggi. Pendandatanganan kesepahaman tersebut menjadi komitmen kedua kampus untuk saling bersinergi dalam meningkatkan kualitas pendidikan baik dibidang akademik maupun non akademik.

Pendandatanganan kesepahaman itu dilanjutkan dengan perjanjian kerjasama atau Memorandum of Agreement (MoA) antar pelaksana teknis di masing-masing pihak. Pada kesempatan itu, dua dekan dari FKIP Unisa Kuningan dan FKIP Unpak sepakat menindaklanjuti kesepahaman ke dalam bentuk kerjasama yang saling menguntungkan kedua universitas tersebut. Adapun bentuk kerjasama meliputi; penyelenggaraan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Aktivitas Tridarma tersebut meliputi aktivitas dosen dan mahasiswa di dua kampus masing-masing.

Rektor Unisa Kuningan, Nurul Iman Hima Amrullah, S,Ag., M.Si mengemukakan, kerjasama dimaksud dilakukan dalam rangka memperkuat kolaborasi antara lembaga yang dipimpinnya dengan kampus lain di Indonesia. Unpak Bogor itu merupakan salah satu kampus swasta yang pelaksanaan Tridarmanya dinilai sangat baik sehingga banyak ilmu dan pengalaman yang bisa disinergikan bersama Unisa.

“Kami terus belajar kepada kampus-kampus besar yang sudah unggul. Kerjasama ini memperkuat komitmen kami dalam melaksanakan Tridarma Perguruan Tinggi yang lebih baik,” tutur Nurul Iman, Sabtu (26/4/2025).




 

Melalui kerjasama itu, lanjut Iman, Unisa Kuningan dan Universitas Pakuan Bogor akan bersinergi membangun kualitas akademik yang berdaya saing. Sejumlah program yang dimiliki masing-masing program studi yang serupa akan segera ditindaklanjuti supaya menghasilkan manfaat positif baik untuk civitas akademika Unisa dan Unpak maupun masyarakat.

“Tim kami dari fakultas akan segera menindaklanjutinya. Fakultas dan prodi bisa menyusun program bersama yang saling memberikan manfaat,” ujar Nurul Iman.

Selain penandatangan MoU dan MoA, pada kesempatan tersebut dilaksanakan benchmarking tentang impelementasi manajemen mutu. Selain rektorat, hadir juga Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Unisa Kuningan bersama Dekan FKIP dan unsur lainnya. (HEM/BK)